Nasional

Satu polisi tewas akibat bom bunuh diri di Polsek Astana Anyar, Bandung

Gubernur Jabar Ridwan Kamil mengatakan tidak ada korban jiwa di pihak polisi dan masyarakat

07.12.2022 - Update : 16.12.2022
Satu polisi tewas akibat bom bunuh diri di Polsek Astana Anyar, Bandung Petugas polisi berjaga di jalan dekat lokasi serangan bom bunuh diri di Bandung, Indonesia pada 7 Desember 2022. ( Taofik Hidayat Ahmad - Anadolu Agency )

ISTANBUL

Setidaknya satu anggota polisi meninggal dunia dalam serangan bom bunuh diri di Markas Kepolisian Sektor Astana Anyar, Kota Bandung, Jawa Barat, pada Rabu sekitar pukul 08.20 WIB, menurut laporan CNN Indonesia.

Bedasarkan perkembangan terbaru polisi, bom bunuh diri di Polsek Astana Anyar menewaskan satu anggota polisi dan terduga pelaku bom bunuh diri serta melukai delapan orang lainnya.

"Update korban peristiwa bom bunuh diri Polsek Astana Anyar dari anggota Polri satu orang meninggal dunia," kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan saat dikonfirmasi CNN Indonesia, Rabu siang.

Ramadhan mengatakan tujuh anggota polisi lainnya mengalami luka-luka. Di antaranya tiga luka berat dan empat luka ringan. Satu warga sipil juga mengalami luka ringan.

Kapolrestabes Bandung Kombes Aswin Sipayung mengatakan peristiwa itu terjadi saat jajaran Polsek Astana Anyar sedang melakukan apel pagi.

Warga di sekitar lokasi yang mendengar ledakan langsung berhamburan ke luar bangunan.

"Ledakan terjadi di bagian dalam, depan pintu masuk Polsek. Korban tiga polisi luka," ucap Kombes Aswin, seperti dilansir dari Detik News.

"Anggota menghindar, dan terjadi ledakan, pelaku membawa bom," ujar dia.

Namun setelah ledakan pertama, lapor Detik News, ledakan lainnya terdengar pada pukul 10.45 WIB dan suara ledakan itu mengejutkan polisi yang berjaga dan awak media yang berada tak jauh dari Polsek Astana Anyar. Belum diketahui sumber ledakan itu.

Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.
Topik terkait
Bu haberi paylaşın