Ankara
Zehra Ulucak
ANKARA
Lebih dari 1.000 warga Korea Utara membelot ke Korea Selatan sepanjang Januari hingga November 2018.
Menurut Kementerian Unifikasi Korea, sebanyak 1.042 orang melarikan diri ke Selatan.
Hingga November tahun ini, jumlah pembelot Utara yang tinggal di Selatan telah mencapai 32.381 orang.
"Selama kepemimpinan Kim Jong-un sejak tahun 2012, sekitar 1.000-1.500 warganya telah membelot ke Selatan setiap tahunnya," kata seorang pejabat kementerian seperti dilansir Kantor Berita Yonhap.
Setelah pembagian Korea, beberapa warga Utara melarikan diri ke Selatan karena alasan politik, agama, atau ideologi. Mereka pun disebut sebagai pembelot Korea Utara.