Senator desak pemerintah AS hentikan bantuan militer ke Israel
Netanyahu langgar gencatan senjata di Gaza dan lanjutkan 'kampanye pemboman,' kata Bernie Sanders

WASHINGTON
Senator Amerika Serikat (AS) Bernie Sanders menegaskan kembali seruannya untuk mengakhiri pasokan senjata ke Israel.
"(Perdana Menteri Israel Benjamin) Netanyahu tidak mengizinkan bantuan apa pun masuk ke Gaza selama 22 hari. Ia melanggar gencatan senjata, dan melanjutkan kampanye pengeboman yang telah menewaskan lebih dari 50.000 orang."
"Sekarang dia mengancam pendudukan jangka panjang di Gaza," kata Sanders pada hari Senin di X.
Pernyataan tersebut disampaikan setelah tentara Israel melancarkan serangan udara mendadak ke Jalur Gaza pada tanggal 18 Maret, yang menewaskan sedikitnya 730 orang meskipun ada gencatan senjata dan perjanjian pertukaran tahanan yang berlaku pada bulan Januari.
"TIDAK ADA LAGI BANTUAN MILITER UNTUK MESIN PERANG NETANYAHU," kata Sanders.
Lebih dari 50.000 warga Palestina telah terbunuh, sebagian besar wanita dan anak-anak, dan lebih dari 113.400 terluka dalam serangan brutal militer Israel di Gaza sejak Oktober 2023.
Pengadilan Kriminal Internasional mengeluarkan surat perintah penangkapan November lalu untuk Netanyahu dan mantan Menteri Pertahanannya Yoav Gallant atas kejahatan perang dan kejahatan terhadap kemanusiaan di Gaza.
Israel juga menghadapi kasus genosida di Mahkamah Internasional atas perangnya di daerah kantong tersebut.