Dunia, Regional

Singapura jadi ibu kota maritim terbaik di dunia

Singapura menempati urutan teratas dalam tiga bidang - pengiriman, pelabuhan dan logistik, dan daya tarik serta persaingan.

Muhammad Nazarudin Latief  | 10.04.2019 - Update : 11.04.2019
Singapura jadi ibu kota maritim terbaik di dunia Ilustrasi: Pelabuhan. (Foto file - Anadolu Agency)

Jakarta Raya

Muhammad Latief

JAKARTA

Singapura kembali meraih posisi teratas dalam peringkat dua tahunan ibu kota maritim terkemuka dunia, untuk yang keempat kalinya.

Seperti dilansir Straits Times, Singapura secara konsisten memuncaki laporan Leading Maritime Capitals Of The World – yang dirilis dua tahun sekali oleh perusahaan manajemen risiko DNV GL dan perusahaan konsultan Menon Economics - sejak 2012 ketika pertama kali dipublikasikan.

Laporan terbaru itu dirilis Rabu pada konferensi Sea Asia, diadakan bersamaan dengan Singapore Maritime Week.

Peringkat kedua adalah Hamburg di Jerman, dan Rotterdam di Belanda yang ketiga. Hong Kong berada di tempat keempat, sementara London di posisi kelima.

Laporan ini menilai 15 ibu kota maritim berdasarkan lima bidang - pengiriman, keuangan dan hukum maritim, teknologi maritim, pelabuhan dan logistik, serta daya tarik dan daya saing.

Singapura menempati urutan teratas dalam tiga bidang - pengiriman, pelabuhan dan logistik, dan daya tarik dan persaingan.

Laporan itu juga berdasarkan pandangan dari 200 pakar maritim, yang memperkirakan Singapura akan mempertahankan posisi teratas selama lima tahun ke depan, meskipun mereka juga melihat persaingan yang lebih ketat dengan kota-kota lain.

Laporan itu juga menyoroti upaya Singapura untuk memperkuat daya tariknya sebagai pusat maritim.

Kepala Eksekutif Kelautan dan Pelabuhan Singapura Quah Ley Hoon mengatakan pengakuan itu adalah "penegasan komitmen Singapura untuk mengembangkan dan menumbuhkan industri maritim".

Pelabuhan Singapura adalah salah satu pelabuhan tersibuk di dunia, dengan keluar masuk kontainer mencapai 36,6 juta unit setara 20 kaki dan tonase kedatangan kapal mencapai 2,79 miliar ton bruto tahun lalu.

Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.
Topik terkait
Bu haberi paylaşın