Dunia

Xi Jinping kembali terpilih jadi presiden Tiongkok

Mantan pimpinan badan anti-korupsi Wang Qishan dinobatkan menjadi wakil presiden

Astudestra Ajengrastrı  | 17.03.2018 - Update : 18.03.2018
Xi Jinping kembali terpilih jadi presiden Tiongkok Presiden Tiongkok Xi Jinping. (Foto file - Anadolu Agency)

Ankara

Fuat Kabakci

BEIJING

Parlemen Tiongkok pada Sabtu memilih kembali dengan suara bulat untuk Presiden Xi Jinping kembali memerintah dalam masa jabatan kedua.

Xi Jinping memenangi seluruh suara sejumlah 2.970, yang secara otomatis menjadikannya pemimpin Komisi Militer Pusat.

Mantan pemimpin badan anti-korupsi Wang Qishan terpilih menjadi wakil presiden.

Qishan sebelumnya adalah sekretaris Komisi Pusat Inspeksi Kedisiplinan untuk Partai Komunis Tiongkok (Communist Party of China/CPC).

Pekan lalu, Tiongkok menyetujui peraturan yang mengakhiri batasan jabatan bagi presiden dan wakilnya.

Perubahan dalam Konstitusi negara tersebut membuat kedua pemimpin diperbolehkan menjabat selamanya.

Peraturan ini membuat presiden petahana Xi Jinping untuk terus memimpin hingga setelah 2023, di mana -- di bawah peraturan lama -- masa jabatannya harus berakhir.

Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.
Topik terkait
Bu haberi paylaşın