Paviliun Indonesia hadirkan beragam kopi unik bagi pengunjung pameran kopi terbesar di Turkiye
KJRI Istanbul menampilkan keberagaman dan keunikan cita rasa kopi asal Indonesia di Coffex İstanbul 2024
ISTANBUL
Kopi Indonesia kembali mewarnai Coffex Istanbul, pameran kopi business-to-business terbesar di Turkiye yang dıselenggarakan pada 27-30 Juni 2024 di Istanbul.
Berbagai varian kopi unggulan Indonesia mulai dari Aceh Gayo, Sunda Arumanis, Bali Kintamani, dan Toraja disuguhkan kepada para pengusaha dan pecinta kopi di kota metropolitan Turkiye.
Keikutsertaan KJRI Istanbul di Coffex İstanbul 2024 bertujuan untuk menunjukkan keberagaman dan keunikan cita rasa kopi asal Indonesia. Pameran Coffex 2024 diikuti 95 ekshibitor dari enam negara dan dikunjungi lebih dari 20.000 orang.
KJRI Istanbul khusus mendatangkan runner up Indonesia Barista Championship 2022, Kelvin Delviro, untuk menyeduh biji kopi terbaik. KJRI Istanbul juga menggandeng lima pengusaha kopi dari Indonesıa yakni Anjali, Catur Coffee, Iceh Agro, Kelleng, dan Tanamera.
Pengunjung yang datang ke pavilion Indonesia memuji dan mengakui keunggulan dari kopi Indonesia.
Konjen RI di Istanbul Darianto Harsono menyampaikan, “Pangsa pasar kopi Indonesia di Turkiye saat ini masih kecil hanya 0,4 persen dari total impor Turkiye. Angka ini masih jauh di bawah potensi riil Indonesia sebagai salah satu produsen kopi terbesar di dunia”.
“Pada 2023, Turkiye mengimpor sebesar USD465 juta dan hanya sebesar USD2 juta berasal dari Indonesia. Pasar kopi di Turkiye didominasi kopi dari Brasil, Kolombia, dan Ethiopia,” ujar Harsono.
Hasil konkrit dari pameran kali ini mencapai lebih dari 50 inquiries. Terdapat komitmen awal pembelian dari beberapa buyer sebanyak tiga kontainer kopi Arabica dan robusta dengan nilai mencapai USD400.000.
Penandatanganan Letter of Intent dilakukan antara Iceh Agro dengan perusahaan Turkiye Oggetti Metal Sanayi dan Hancioglu Kahve.
Pameran Coffex merupakan momentum yang tepat untuk meningkatkan kesadaran terhadap kopi Indonesia dan membangun jejaring antar sesama pengusaha di sektor kopi dan kakao.
Selain berbagai jenis kopi, mulai dari green beans sampai dengan kopi siap seduh, pavilion Indonesia juga menghadirkan vanilla dan bubuk kakao.
Kedepannya KJRI Istanbul akan senantiasa memasarkan kopi Indonesia dengan strategi tepat produk dan tepat sasaran.
Branding yang dipakai adalah Kopi Indonesia yang berkualitas tinggi (High Quality Coffee) dengan aroma yang unggul dibandingkan dengan kompetitor lain.
Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.