Dunia, Ekonomi, Nasional

Presiden Turkiye Erdogan sambut Menhan Prabowo dengan upacara resmi di Ankara

Menhan Prabowo juga bertemu dengan Menhan Turkiye untuk membicarakan hubungan bilateral

Muhammad Abdullah Azzam  | 30.07.2024 - Update : 02.08.2024
Presiden Turkiye Erdogan sambut Menhan Prabowo dengan upacara resmi di Ankara Presiden Turkiye Recep Tayyip Erdoğan (kanan) bertemu dengan Presiden terpilih sekaligus Menhan RI Prabowo Subianto (kiri) di Kompleks Kepresidenan di Ankara. (Murat Kula - Fotografer Kepresidenan Turkiye)

ISTANBUL

Presiden Turkiye Recep Tayyip Erdogan pada Selasa menerima kunjungan resmi Presiden terpilih sekaligus Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto di Istana Kepresidenan di Ankara.

Presiden Erdogan dan Menhan RI berpose di hadapan wartawan di depan bendera Turkiye dan Indonesia.

Pada acara tersebut, Kepresidenan Turkiye juga menghadirkan pasukan seremonial yang membawa bendera yang mewakili 16 negara Turki yang didirikan sepanjang sejarah bangsa Turki.

Usai acara penyambutan dengan upacara resmi di depan Istana Kepresidenan, Presiden Erdogan dan Menhan Prabowo melakukan pertemuan tertutup di dalam Istana.

Pada hari yang sama Prabowo telah bertemu dengan Menteri Pertahanan Turkiye Yasar Guler untuk membicarakan hubungan bilateral, menurut Kementrian Pertahanan Turkiye.

Sebelumnya, Prabowo juga sempat bertemu dengan Menteri Luar Negeri Turkiye Hakan Fidan.

Ketua umum partai Gerindra itu telah mengunjungi Prancis untuk menghadiri Olimpiade Musim Panas 2024 sebelum bertolak ke Ankara untuk melanjutkan kunjungan kerjanya.


Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.