Maskapai Filipina tawarkan paket terbang murah Rp200 ribu
Penawaran tersebut merupakan langkah maskapai lokal menghidupkan kembali perjalanan dan membantu pemulihan ekonomi Filipina akibat dari virus korona.

Jakarta Raya
JAKARTA
Maskapai penerbangan Philippine Airlines (PAL) dan AirAsia pada Rabu menawarkan tarif murah ke berbagai tujuan domestik untuk membantu meningkatkan perjalanan di dalam negeri.
Penawaran tersebut merupakan langkah maskapai lokal menghidupkan kembali perjalanan dan membantu pemulihan ekonomi Filipina akibat dari virus korona.
PAL mengatakan penumpang cukup memesan tarif dasar dengan biaya P688 atau sekitar Rp200 ribu untuk perjalanan ke Manila, Clark, Cebu, Legazpi, Kalibo, Tacloban, Butuan, Cagayan de Oro, Cotabato, Ozamiz, Pagadian, General Santos, dan Davao.
“Tarif rendah dimaksudkan untuk membantu mengangkat kembali bisnis lokal dan pariwisata di Luzon, Visayas dan Mindanao yang sejalan dengan upaya pemulihan ekonomi nasional,” kata PAL, kutip Philippine Star.
AirAsia Filipina juga menawarkan tarif rendah mulai dari P111 untuk penerbangan domestik dan P1.311 untuk penerbangan internasional.
Maskapai tersebut mengatakan penerbangan tarif murah ini tersedia untuk pemesanan hingga 30 Agustus di airasia.com atau aplikasi seluler AirAsia hingga 30 Oktober tahun 2021.
“Semua orang kini pasti bisa terbang dengan tarif murah ini,” kata kepala eksekutif AirAsia Philippines Ricky Isla.
Pekan lalu, Dewan Penerbangan Sipil (CAB) juga menangguhkan biaya bahan bakar kepada penumpang untuk penerbangan domestik dan internasional.
Hal ini membuat maskapai penerbangan tidak lagi diizinkan memungut biaya tambahan bahan bakar kepada penumpang sampai adanya pemberitahuan lebih lanjut.
Meski begitu, CAB mengatakan prospek industri penerbangan Filipina tetap terpuruk akibat masih berlakunya pembatasan penerbangan, baik lokal maupun internasional.
Sementara itu, lalu lintas penumpang untuk bulan Juli dan Agustus juga tetap rendah.
Direktur eksekutif Asosiasi Operator Udara Filipina Roberto Lim mengatakan maskapai penerbangan lokal saat ini hanya terbang sekitar 15 persen.
Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.